Digital HD Video Camera RecorderHDR-CX450/CX455/CX485/CX625/CX675/PJ675/CX680/PJ680

Ambil Selang Waktu

Apa itu Capture selang waktu?

Dalam mode Capture selang waktu foto diambil secara berurutan pada interval reguler. Dari foto-foto ini, Anda dapat membuat film dengan menggunakan aplikasi untuk komputerPlayMemories Home (Windows OS: ver. 5.1 atau yang lebih baru, Mac OS: ver. 3.1 atau yang lebih baru).

Anda dapat mengekspresikan peristiwa yang berlangsung selama waktu yang lama, seperti transisi langit, dan pertumbuhan tanaman, dalam waktu singkat.

  1. - [Mode Pemotretan] - [Ambil Selang Waktu].
  2. [P'aturan slng waktu] - pengaturan yang diinginkan.

Deskripsi komponen menu

Interval Pemotretan:

Mengatur interval pemotretan terus-menerus.

  • 1 detik : Memotret foto pada sekitar interval 1 detik.
  • 2 detik : Memotret foto pada sekitar interval 2 detik.
  • 5 detik : Memotret foto pada sekitar interval 5 detik.
  • 10 detik : Memotret foto pada sekitar interval 10 detik.
  • 30 detik : Memotret foto pada sekitar interval 30 detik.
  • 60 detik : Memotret foto pada sekitar interval 60 detik.

Jumlah Potretan :

Mengatur jumlah foto yang akan direkam dari 1 hingga 999.

Mode AE :

Mengatur metode penyesuaian eksposur otomatis.

  • Pelacakan AE : Menyesuaikan eksposur untuk tiap pemotretan. Perubahan kecerahan dapat diikuti dengan lancar.
  • Kunci AE : Memperbaiki eksposur pada awal pemotretan pertama.

Petunjuk

  • Gambar yang dipotret dengan menggunakan Capture Selang waktu disimpan pada camcorder sebagai foto. Anda dapat membuat film dari foto-foto ini dengan mengimpor nya ke komputer, dll., dan menggunakan aplikasi seperti PlayMemories Home (Windows OS: ver. 5.1 atau yang lebih baru, Mac OS: ver. 3.1 atau yang lebih baru).

Catatan

  • Untuk mencegah mengalir singkat daya baterai, disarankan untuk mendayai camcorder menggunakan kabel USB atau adaptor AC selama capture selang waktu.
  • Waktu pemotretan dihitung berdasarkan pengaturan yang ditampilkan pada layar pengaturan Capture selang waktu. Perhatikan bahwa waktu pemotretan yang ditampilkan tersebut merupakan indikasi kasar dan waktu pemotretan yang sebenarnya dapat bervariasi tergantung pada kondisi pemotretan.
  • Mungkin ada kasus di mana pemotretan 1 frame membutuhkan waktu lebih lama dari [Interval Pemotretan]. Dalam hal ini, pemotretan selanjutnya dimulai tepat setelah akhir pemotretan frame tersebut.
  • Layar menu tidak dapat ditampilkan selama Capture Selang waktu. Saat Anda mulai Capture Selang waktu ketika layar menu ditampilkan, layar akan beralih ke layar Capture Selang waktu.
  • Fungsi-fungsi berikut tidak bekerja selama perekaman selang waktu.
    • Deteksi Wajah
    • Phlg Efek Mata Mrh
    • Hemat Daya
    • Flash(HDR-CX625/CX675/PJ675)
    • SteadyShot
    • Cahaya Latar Oto
  • Penggantian bagian karena penggunaan yang berlebihan dapat dikenakan biaya.