Menyambungkan dengan Perangkat BLUETOOTH yang Tersanding

Untuk menggunakan perangkat BLUETOOTH yang tersanding, perangkat tersebut perlu disambungkan dengan unit ini. Beberapa perangkat BLUETOOTH yang tersanding akan tersambung secara otomatis.

Aktifkan fungsi BLUETOOTH pada perangkat BLUETOOTH.

  1. Tekan HOME, lalu sentuh [P'aturan].
    Jika [P'aturan] tidak ditetapkan di area Favorit, sentuh [Semua Apk] untuk menampilkan layar HOME2, lalu pilih [P'aturan].
  2. Sentuh [Sambungan Perangkat].
    Daftar perangkat BLUETOOTH yang tersanding ditampilkan.
    Pilih perangkat BLUETOOTH.

Untuk menyambungkan dari perangkat BLUETOOTH

Saat menetapkan pengaturan BLUETOOTH dari perangkat BLUETOOTH ke [ON], pilih "XAV-AX8500" di layar pengaturan perangkat BLUETOOTH. Sambungan terjalin otomatis.

Untuk menyambungkan perangkat BLUETOOTH yang tersambung terakhir dari unit ini

Apabila kunci kontak diputar ke posisi ON sementara sinyal BLUETOOTH masih aktif, unit ini akan mencari perangkat BLUETOOTH yang tersambung terakhir, dan sambungan akan dijalin secara otomatis.

Untuk menangkap suara Anda selama panggilan handsfree

Anda perlu menginstal mikrofon (disertakan).

Untuk menginstal mikrofon (disertakan)

Sambungkan mikrofon (disertakan) ke konektor MIC IN.
Untuk informasi selengkapnya, lihat "Petunjuk Pengoperasian" (disertakan).

Ilustrasi menyambungkan mikrofon ke unit

Atur mikrofon yang tersambung di mobil Anda.

Ilustrasi pengaturan mikrofon di mobil Anda

A. Mikrofon (disertakan)
B. Alas dudukan datar (disertakan)
C. Selotip dua sisi (disertakan)
D. Klip (tidak disertakan)