Menggunakan 2 speaker neckband secara bersamaan (Tambah Speaker)

Anda memerlukan 2 perangkat BRAVIA Theatre U untuk menggunakan fungsi Tambah Speaker. Hubungkan 2 speaker neckband melalui koneksi BLUETOOTH sehingga 2 orang dapat menikmati audio yang sama.

Catatan

  • Anda perlu menghubungkan salah satu speaker neckband ke perangkat BLUETOOTH untuk menghubungkan 2 speaker neckband secara bersamaan.

  • Untuk menghindari output suara yang keras secara tiba-tiba dari speaker neckband, kecilkan volume perangkat BLUETOOTH dan speaker neckband sebelum menghubungkannya. Atau, hentikan pemutaran musik (audio).

  1. Hubungkan speaker neckband pertama ke perangkat BLUETOOTH.
  2. Tekan dan tahan tombol(mikrofon mati)/ADD (Tambah Speaker) di speaker neckband pertama selama sekitar 2 detik.

    Anda mendengar suara notifikasi, dan indikator(daya)/(BLUETOOTH) dan indikator(mikrofon mati)/ADD (Tambah Speaker) berkedip perlahan.

  3. Tekan dan tahan tombol(mikrofon mati)/ADD (Tambah Speaker) di speaker neckband kedua selama sekitar 2 detik.

    Anda mendengar suara notifikasi, dan indikator(daya)/(BLUETOOTH) dan indikator(mikrofon mati)/ADD (Tambah Speaker) berkedip perlahan.

  4. Periksa status indikator di 2 speaker neckband.

    Apabila koneksi dilakukan menggunakan fungsi Tambah Speaker, Anda akan mendengar suara notifikasi dari speaker neckband dan indikator yang ditampilkan sebagai notifikasi sebagai berikut.

    • Indikator (daya)/(BLUETOOTH)

      • Speaker neckband pertama: Berkedip selama sekitar 5 detik

      • Speaker neckband kedua: Padam

    • Indikator (mikrofon mati)/ADD (Tambah Speaker)

      Menyala di kedua speaker neckband selama 30 detik

    Petunjuk

    • Jika 2 speaker neckband segera dihubungkan dengan fungsi Tambah Speaker, indikator(daya)/(BLUETOOTH) dan indikator(mikrofon mati)/ADD (Tambah Speaker) mungkin tidak berkedip, tetapi indikator(mikrofon mati)/ADD (Tambah Speaker) mungkin menyala.

    • Atur speaker neckband kedua dalam waktu 1 menit. Jika lewat lebih dari 1 menit, pengaturan speaker neckband pertama akan dinonaktifkan.

  5. Putar perangkat BLUETOOTH dan sesuaikan volumenya dengan tepat.
  6. Sesuaikan volume dengan menekan tombol –/+ (volume) pada speaker neckband.

    Volume dapat diatur secara individual pada masing-masing speaker neckband.

Untuk membatalkan koneksi fungsi Tambah Speaker

Lakukan salah satu pengoperasian berikut.

  • Tekan dan tahan tombol(mikrofon mati)/ADD (Tambah Speaker) di salah satu speaker neckband selama sekitar 2 detik.

    Anda akan mendengar suara notifikasi dan fungsi Tambah Speaker dibatalkan.

  • Matikan salah satu speaker neckband.

    Apabila Anda mematikan speaker neckband pertama, maka speaker neckband kedua juga akan mati.

Petunjuk

  • Jika perangkat BLUETOOTH lainnya, seperti mouse atau keyboard, terhubung ke perangkat BLUETOOTH yang terhubung ke speaker neckband, maka mungkin akan timbul kebisingan atau audio yang sedang diputar mungkin terganggu. Jika hal ini terjadi, operasikan perangkat BLUETOOTH dan pisahkan perangkat BLUETOOTH lainnya.

  • Saat menggunakan fungsi Tambah Speaker, panduan suara akan terdengar melalui speaker neckband yang dioperasikan.

Catatan

  • Saat menggunakan fungsi Tambah Speaker, kodek beralih secara otomatis ke SBC.

  • Jika adaptor audio khusus (disertakan) dan kabel audio khusus (disertakan) terhubung ke speaker neckband, maka speaker neckband berubah secara otomatis ke mode input audio analog, dan fungsi Tambah Speaker dibatalkan.

  • Saat menggunakan fungsi Tambah Speaker, koneksi dan panggilan multi-titik tidak dapat dilakukan.

  • Saat menggunakan fungsi Tambah Speaker, jika Anda telah mengatur ulang atau menginisialisasi salah satu speaker neckband, tekan tombol (mikrofon mati)/ADD (Tambah Speaker) di speaker neckband lainnya untuk membatalkan fungsi Tambah Speaker. Jika Anda terus menggunakannya sebagaimana adanya, koneksi BLUETOOTH mungkin tidak berfungsi dengan benar atau suara mungkin terganggu.

  • Menggunakan fungsi Tambah Speaker dapat menyebabkan video dan audio tidak sinkron saat Anda menonton video.

  • Jika adaptor audio khusus (disertakan) dan kabel audio khusus (disertakan) terhubung ke speaker neckband, maka fungsi BLUETOOTH dan fungsi panggilan tidak dapat digunakan.