Mendengarkan Suara TV dengan Menyambungkan Sistem Speaker dan TV Secara Nirkabel

Anda harus memasangkan sistem speaker dan TV tersebut menggunakan fungsi BLUETOOTH®.

Pemasangan (pairing) adalah proses yang diperlukan untuk mendaftarkan informasi pada perangkat BLUETOOTH secara bersamaan terlebih dahulu agar dapat tersambung tanpa kabel.

  1. Nyalakan TV.
  2. Tekan (daya) untuk menyalakan sistem speaker.
  3. Tekan dan tahan (BLUETOOTH) pada bar speaker dan TV pada remote control secara bersamaan selama 5 detik.

    Sistem speaker memasuki mode pemasangan BLUETOOTH.

    [TV-BT ON] dan [PAIRING] muncul pada layar panel depan.

    Ilustrasi yang menunjukkan lokasi tombol BLUETOOTH di bar speaker. Terdapat beberapa tombol di sisi kanan bagian atas bar speaker. Tombol BLUETOOTH adalah tombol keempat dari kanan.

    Tombol (BLUETOOTH)

  4. Pastikan indikator BLUETOOTH pada bar speaker berkedip biru dengan cepat dan [PAIRING] muncul pada layar panel depan.

  5. Pada TV, lakukan pencarian di sistem speaker dengan melakukan operasi pemasangan.

    Daftar perangkat BLUETOOTH yang terdeteksi muncul pada layar TV.

    Untuk mengetahui metode operasi pemasangan perangkat BLUETOOTH ke TV, lihat petunjuk pengoperasian TV tersebut.

  6. Pasangkan sistem speaker dan TV dengan memilih "HT-A3000" dari daftar di layar TV.
  7. Pastikan indikator BLUETOOTH pada bar speaker menyala dalam warna biru dan [TV-BT] muncul pada layar panel depan.

    Koneksi sistem speaker dan TV telah terjalin.

  8. Pilih program atau input perangkat menggunakan remote control TV.

    Suara gambar yang ditampilkan di layar TV dikeluarkan dari sistem speaker.

  9. Sesuaikan volume sistem speaker menggunakan remote control TV.

    Jika Anda menekan tombol penonaktifan suara (mute) di remote control TV, maka suara akan dinonaktifkan untuk sementara.

Catatan

  • Jika suara TV tidak dikeluarkan dari sistem speaker, tekan TV dan periksa status di layar panel depan dan indikator pada bar speaker.
    • [TV-BT] muncul pada layar panel depan: Sistem speaker dan TV tersambung dan suara TV dikeluarkan dari sistem speaker tersebut.
    • Indikator BLUETOOTH berkedip cepat dan [PAIRING] muncul pada layar panel depan: Lakukan pemasangan pada TV.
    • [TV] muncul pada layar panel depan: Lakukan langkah-langkah dari awal.
  • Jika Anda menyambungkan sistem speaker dan TV menggunakan kabel HDMI, sambungan BLUETOOTH akan terputus. Untuk menyambungkan sistem speaker dan TV kembali menggunakan fungsi BLUETOOTH, putuskan sambungan kabel HDMI, lalu lakukan operasi penyambungan dari awal.