Memutar Musik dengan Aplikasi yang Kompatibel dengan Layanan Streaming
Dengan mengoperasikan smartphone/iPhone yang terinstal aplikasi yang kompatibel dengan layanan streaming pilihan, Anda dapat memutar audio 2 saluran atau musik yang kompatibel dengan 360 Reality Audio.
Tergantung layanan streaming-nya, Anda perlu berlangganan paket premium untuk memutar musik yang kompatibel dengan 360 Reality Audio.
Catatan
- Untuk mengunduh aplikasi dan menggunakan layanan jaringan, pendaftaran tambahan, pembayaran biaya komunikasi, dan biaya lain mungkin diperlukan.
-
Unduh dan instal aplikasi yang kompatibel dengan layanan streaming pilihan Anda di smartphone/iPhone.
-
Sambungkan perangkat seluler tersebut dengan Wi-Fi ke jaringan yang sama dengan yang digunakan di sistem speaker.
-
Mulai aktifkan aplikasi yang Anda unduh di langkah 1 lalu pilih musik pilihan Anda untuk diputar.
-
Ketuk ikon cast.
Ikon cast bervariasi, tergantung aplikasinya.
-
Pilih sistem speaker sebagai tujuan pemutaran musik.
Ketuk nama sistem speaker ([HT-A3000] atau nama perangkat yang Anda tetapkan di pengaturan awal untuk Google Home).
Catatan
- Dengan Sony | Music Center, Anda dapat memeriksa layanan streaming yang menyediakan musik yang kompatibel dengan 360 Reality Audio. Pada Sony | Music Center, pilih sistem speaker lalu pilih [Settings] - [About 360 Reality Audio] - [Next].
- Spesifikasi dan desain aplikasi dapat berubah tanpa pemberitahuan.